Teknologi

8 Ponsel Flagship Ramaikan Pasar Indonesia Sepanjang 2025, Tawarkan Inovasi Kamera dan AI

Pasar ponsel pintar kelas atas di Indonesia sepanjang tahun 2025 menunjukkan geliat yang signifikan, dengan hampir semua merek besar meluncurkan seri flagship terbaru mereka. Samsung, Xiaomi, Realme, Huawei, Apple, Oppo, Vivo, hingga iQoo turut meramaikan persaingan, menghadirkan inovasi pada sektor kamera, kecerdasan buatan (AI), serta performa chipset generasi terbaru.

Seri-seri seperti Samsung Galaxy S25, iPhone 17, dan Huawei Pura 80 menjadi sorotan utama, masing-masing dengan keunggulan Galaxy AI dan dukungan perangkat lunak jangka panjang, performa dan desain baru termasuk iPhone Air yang super tipis, serta teknologi kamera canggih yang bahkan diakui DxOMark. Segmen flagship kini semakin beragam, menawarkan pilihan mulai dari “flagship killer” di kisaran Rp 6–13 jutaan hingga ponsel ultra-premium yang harganya menembus Rp 30–40 jutaan. Berikut adalah delapan HP flagship yang resmi meluncur di Indonesia sepanjang 2025:

1. Samsung Galaxy S25 Series

Samsung membuka tahun 2025 dengan merilis trio Galaxy S25 Series, yang terdiri dari Galaxy S25, Galaxy S25 Plus, dan Galaxy S25 Ultra. Periode pre-order dimulai pada 23 Januari 2025, diikuti penjualan resmi pada 14 Februari 2025.

Seri ini memperkuat posisi Samsung sebagai pemimpin pasar flagship Android, dengan fokus pada peningkatan Galaxy AI, kamera utama 200 MP, chipset spesial Snapdragon 8 Elite for Galaxy, serta dukungan pembaruan perangkat lunak hingga tujuh tahun. Di Indonesia, Galaxy S25 Series dibanderol mulai dari Rp 15 juta hingga Rp 29 juta.

2. Xiaomi 15 Series

Setelah Samsung, Xiaomi menyusul dengan memboyong HP flagship Xiaomi 15 dan Xiaomi 15 Ultra ke Indonesia pada Maret 2025. Kedua ponsel ini menonjolkan sektor kamera yang dikembangkan melalui kemitraan dengan vendor lensa asal Jerman, Leica.

Xiaomi 15 dilengkapi tiga kamera 50 MP, sementara Xiaomi 15 Ultra hadir dengan empat kamera yang lebih mumpuni, termasuk kamera periskop telefoto 200 MP. Seri Xiaomi 15 juga ditenagai chipset Snapdragon 8 Elite, memori besar, baterai jumbo, dan fitur pengisian daya cepat. Harganya berkisar dari Rp 12 juta hingga Rp 20 juta.

3. Realme GT 7 Series

Realme turut meramaikan pasar flagship Indonesia pada Juni 2025 dengan meluncurkan Realme GT 7 Series. Tiga model yang dipasarkan adalah Realme GT 7, GT 7T, dan edisi spesial Realme GT 7 Dream Edition. Peluncuran ini menegaskan keseriusan Realme dalam memperkuat lini premiumnya di Tanah Air.

Realme GT 7 Series dibekali teknologi terbaru seperti chipset MediaTek Dimensity 9400e, baterai berkapasitas besar hingga 7.000 mAh, dan fitur kecerdasan buatan (AI). Realme mengklaim seri ini membawa lompatan besar bagi pengguna yang menginginkan perangkat premium dengan harga lebih terjangkau. Di Indonesia, Realme GT 7 Series dijual mulai dari Rp 6,5 juta. Edisi terbatas Realme GT 7 Dream Edition, hasil kolaborasi dengan F1 Aramco Aston Martin, dibanderol Rp 11 juta.

4. Huawei Pura 80 Series

Huawei kembali bersaing di pasar flagship Indonesia dengan merilis Huawei Pura 80 Series pada September 2025. Seri ini melanjutkan strategi Huawei yang berfokus pada keunggulan kamera kelas atas. Tiga model yang tersedia di Indonesia adalah Pura 80, Pura 80 Pro, dan Pura 80 Ultra, dengan harga mulai dari Rp 11 juta.

Huawei baru kembali ke pasar smartphone Indonesia pada Desember 2024 setelah absen sejak 2022, dengan ponsel pertama yang dibawa masuk adalah Huawei Pura 70 Ultra. Kini, Pura 80 Ultra dan varian Pro hadir sebagai penerus yang membawa lompatan besar dalam teknologi kamera mobile. Keunggulan utama seri ini terletak pada fotografi, di mana Pura 80 Pro dan Pura 80 Ultra kompak hadir dengan kamera utama berukuran sensor 1 inci, salah satu yang terbesar di industri smartphone. Varian tercanggih, Pura 80 Ultra, juga memiliki sistem Switchable Dual Telephoto 50 MP. Berkat konfigurasi kamera canggih ini, Huawei Pura 80 Ultra dinobatkan sebagai smartphone dengan kamera terbaik versi DxOMark pada Agustus 2025.

5. iPhone 17 Series

Peluncuran iPhone selalu menjadi momen yang paling dinanti setiap tahunnya. Apple secara resmi membawa iPhone 17 Series ke Indonesia pada Oktober 2025, dengan harga mulai dari Rp 17,2 juta hingga Rp 44 juta. Tiga model yang dirilis adalah iPhone 17, iPhone 17 Pro, dan iPhone 17 Pro Max. Versi Pro Series hadir dengan pembaruan desain yang mencolok, terutama pada modul kamera belakang.

iPhone 17 Pro Max menjadi varian paling mumpuni, dibekali chipset Apple A19 Pro (3 nm), layar Super Retina XDR OLED 6,9 inci dengan refresh rate 120 Hz, serta tiga kamera belakang 48 MP (utama, ultrawide, dan telefoto dengan 8x optical zoom). Daya tahan baterainya mencapai 37 jam untuk menonton video, didukung pengisian cepat 40 watt via USB-C. Apple juga merilis ponsel tertipisnya, iPhone Air, di Tanah Air dengan ketebalan hanya 5,64 mm dan bobot 165 gram.

Daftar Harga iPhone 17 Series dan iPhone Air di Indonesia:

ModelPenyimpananHarga (Rp)
iPhone 17256 GB17.249.000
512 GB21.999.000
iPhone 17 Pro256 GB23.749.000
512 GB28.249.000
1 TB32.999.000
iPhone 17 Pro Max256 GB25.749.000
512 GB30.249.000
1 TB34.999.000
2 TB43.999.000
iPhone Air256 GB21.249.000
512 GB25.999.000
1 TB30.249.000

6. Oppo Find X9 Series

Oppo Find X9 dan Find X9 Pro resmi dirilis di Indonesia pada awal November 2025. Oppo Find X9 hadir dengan layar AMOLED 6,59 inci, kamera utama 50 MP, chipset Mediatek Dimensity 9500, dan baterai 7.025 mAh. Sementara itu, Oppo Find X9 Pro yang lebih mumpuni dibekali layar AMOLED 6,78 inci, kamera utama 50 MP, chipset Mediatek Dimensity 9500, dan baterai 7.500 mAh.

Harga Oppo Find X9 Pro dibanderol mulai dari Rp 20 jutaan. Berikut detail harga Oppo Find X9 Series di Indonesia:

  • Oppo Find X9 12 GB/256 GB: Rp 14.999.000
  • Oppo Find X9 16 GB/512 GB: Rp 16.999.000
  • Oppo Find X9 Pro 16 GB/512 GB: Rp 19.999.000

7. Vivo X300 Series

Vivo juga turut meramaikan pasar flagship Indonesia dengan merilis Vivo X300 dan X300 Pro. Vivo X300 memiliki layar AMOLED 6,31 inci, kamera utama 200 MP, chipset Mediatek Dimensity 9500, dan baterai 6.040 mAh, dengan harga mulai Rp 15 jutaan.

Adapun Vivo X300 Pro hadir dengan layar AMOLED 6,78 inci, kamera utama 200 MP, chipset Mediatek Dimensity 9500, dan baterai 6.510 mAh, dibanderol mulai Rp 19 jutaan. Berikut detail harga Vivo X300 Series di Indonesia:

  • Vivo X300 12 GB/256 GB: Rp 15.000.000
  • Vivo X300 16 GB/512 GB: Rp 17.000.000
  • Vivo X300 Pro 16 GB/256 GB: Rp 19.000.000

8. iQoo 15

Sub-merek Vivo, iQoo, resmi merilis HP flagship terbarunya, iQoo 15, di Indonesia pada awal Desember 2025. iQoo 15 menonjolkan layar OLED LTPO 6,85 inci, kamera utama 50 MP, chipset Snapdragon 8 Elite Gen 5, dan baterai berkapasitas 7.000 mAh.

iQoo 15 dibanderol mulai dari Rp 13 juta. Berikut detail harga iQoo 15 di Indonesia untuk beberapa varian RAM dan memori penyimpanan:

  • iQoo 15 12 GB/256 GB: Rp 12.999.000 (online exclusive)
  • iQoo 15 16 GB/512 GB: Rp 13.999.000
  • iQoo 15 16 GB/1 TB: Rp 15.999.000

Demikian rangkuman delapan HP flagship yang meluncur di Indonesia sepanjang tahun 2025. Perlu diingat, harga yang tercantum dapat berubah sewaktu-waktu. Untuk informasi harga terkini, konsumen disarankan memantau situs web resmi masing-masing vendor.