Agak Laen: Menyala Pantiku! Tembus 10 Juta Penonton, Berpotensi Jadi Film Terlaris Sepanjang Masa
Film komedi “Agak Laen: Menyala Pantiku!” berhasil menembus angka 10 juta penonton pada penghujung tahun 2025, menjadikannya salah satu film Indonesia terlaris dalam sejarah. Pencapaian fantastis ini diraih hanya dalam 35 hari penayangannya di bioskop-bioskop seluruh Indonesia.
Kabar gembira tersebut diumumkan oleh rumah produksi Imajinari melalui akun Instagram resminya pada Rabu (31/12/2025). Mereka mengungkapkan rasa syukur atas dukungan penonton yang luar biasa.
“Dari 9 juta ke SEPULUH JUTA PASUKAN,” tulis akun Imajinari, dikutip Kamis (01/01/2026).
Dengan perolehan ini, “Agak Laen: Menyala Pantiku!” semakin mendekati rekor penonton yang dipegang oleh film “KKN di Desa Penari” dan “Jumbo”. Film ini memiliki potensi besar untuk menggeser “Jumbo” dan menjadi film Indonesia terlaris sepanjang masa.
“Mauliate Godang pasukanku! Yok bisa yok makin menyala lagi bioskop terdekat kelen itu, kawal terus,” tambah Imajinari, menyemangati para penggemar untuk terus mendukung film tersebut. Jumlah layar yang masih masif diprediksi akan terus menambah pundi-pundi penontonnya.
Sinopsis Agak Laen: Menyala Pantiku!
“Agak Laen: Menyala Pantiku!” mengisahkan perjalanan empat detektif yang kurang beruntung, diperankan oleh Boris Bokir, Indra Jegel, Oki Rengga, dan Bene Dion. Mereka dihadapkan pada tugas krusial untuk menyelidiki kasus pembunuhan anak walikota.
Untuk mengungkap misteri tersebut, keempatnya harus menyamar dan menyusup ke sebuah panti jompo, tempat terduga pelaku bersembunyi. Film ini masih tayang di bioskop-bioskop di Indonesia.