Bernadya: “Kasihan Grok-nya Capek dan Eneg” Kritik Penyalahgunaan AI di X
Penyanyi Bernadya Ribka melayangkan kritik keras terhadap penyalahgunaan fitur kecerdasan buatan (AI) Grok di platform media sosial X. Ia menyoroti praktik sejumlah pengguna X yang memanfaatkan Grok untuk tujuan tidak senonoh, khususnya dalam memanipulasi foto-foto perempuan.
Bernadya mengungkapkan keprihatinannya melihat fenomena ini yang dianggapnya sudah melampaui batas. “Udah kali, kasihan Grok-nya capek dan eneg,” tulis Bernadya melalui akun X-nya, seperti dikutip pada Minggu (4/1/2026).
Pelantun lagu “Untungnya, Hidup Harus Tetap Berjalan” itu memandang para pengguna X yang melakukan tindakan tersebut layaknya anak kecil yang baru menemukan teknologi. “Seperti anak kecil yang baru dikasih pegang ponsel,” imbuhnya.
Fenomena penyalahgunaan Grok ini memang telah memicu gelombang kecaman dari warganet. Pasalnya, Grok digunakan untuk mengedit foto-foto perempuan agar berbusana minim tanpa adanya persetujuan dari pemilik foto asli.
Lebih lanjut, foto-foto hasil manipulasi visual tersebut tidak hanya dibuat, tetapi juga disebarluaskan secara luas. Tindakan ini dinilai sangat merugikan berbagai pihak, termasuk sejumlah figur publik atau selebritas yang menjadi korban.