Inara Rusli Tegaskan Pernikahan Siri dengan Insanul Fahmi Sah: “Sudah Halal, Tak Perlu Pikirkan Opini Publik”
Selebgram Inara Rusli menegaskan keputusannya untuk tetap bersama Insanul Fahmi, meski pernikahan mereka menuai sorotan publik. Bagi Inara, selama hubungan tersebut telah sah secara agama, penilaian masyarakat bukan lagi hal yang perlu dipusingkan.
Pernyataan tersebut disampaikan Inara setelah guru spiritualnya, Buya Yahya, mempertemukannya dengan keluarga dan Insanul Fahmi. Pertemuan ini menjadi mediasi atas berbagai persoalan yang sempat terjadi.
“Sebenarnya ini pertemuan tertutup, ya. Jadi Buya juga menganjurkan untuk tidak memberikan banyak klarifikasi karena memang urusan rumah tangga. Tapi karena sudah kadung diketahui publik, jadi ya memang harus klarifikasi,” ujar Inara di Polda Metro Jaya, Senin (29/12/2025).
Inara menambahkan, nasihat dari Buya Yahya menjadi pegangannya. “Buya menyampaikan bahwa kalau sudah sah, sudah halal, sudah tidak perlu lagi memikirkan opini publik karena yang menjalankan rumah tangga ini kan antara suami dan istri,” lanjut Inara.
Mantan istri penyanyi Virgoun itu membenarkan bahwa pernikahannya dengan Insanul Fahmi dilakukan secara siri dan belum tercatat secara negara. Namun, ia menilai ikatan tersebut tetap sah karena telah memenuhi syariat Islam.
“Jadi sebagai istri, walaupun belum tercatat secara negara tapi sudah berlaku hukum agama, sudah berlaku syariat Islam. Ya saya harus tetap mendengarkan dan patuh terhadap suami saya. Karena bagaimanapun saudara Insan sudah menjadi suami saya,” tegas Inara.
Inara menjelaskan, alasannya mempertahankan rumah tangganya dengan Insanul Fahmi karena suaminya itu telah menunjukkan iktikad baik. Insanul telah menemui keluarganya dan memberikan klarifikasi terkait persoalan yang sempat terjadi.
“Karena saudara Insan sudah menunjukkan iktikad baik untuk menemui keluarga saya dan mau mengklarifikasi semuanya. Buya juga sudah memberikan nasihatnya. Jadi saya sebagai muslimah mencoba untuk taat,” kata Inara. Ia memastikan komunikasi antara dirinya dan Insanul masih berjalan dengan baik setelah pertemuan tersebut. “Baik, semua baik,” ucapnya.
Saat ditanya mengenai kesiapannya jika kelak dipoligami oleh Insanul Fahmi, Inara memilih untuk tidak banyak berkomentar. “Saya belum bisa memberikan komentar banyak,” katanya.
Inara juga mengungkapkan bahwa hingga kini belum ada komunikasi antara dirinya dengan Wardatina Mawa terkait status pernikahannya dengan Insanul. Inara mengaku baru mengetahui bahwa Insanul masih berstatus sebagai suami sah Mawa setelah pengakuan tersebut ramai di publik. “Belum (ada omongan soal status pernikahan ke Mawa),” tuturnya.
Dugaan Perselingkuhan dan Laporan Polisi
Sebelumnya, Inara Rusli dan Insanul Fahmi dilaporkan atas dugaan perselingkuhan oleh Wardatina Mawa ke Polda Metro Jaya pada Sabtu (22/11/2025). Inara dilaporkan atas dugaan perselingkuhan dan perzinahan dengan Insanul Fahmi, suami Wardatina.
Dalam laporannya, Wardatina menyertakan barang bukti berupa rekaman CCTV. Wardatina juga mengungkapkan bahwa hubungan suaminya dengan Inara berawal dari relasi bisnis. Dugaan perselingkuhan dan perzinaan diduga terjadi pada tahun ini.
Kemudian, Inara Rusli membuat laporan ke Bareskrim Polri setelah rekaman CCTV dari rumahnya dijadikan bukti dugaan perselingkuhan. Laporan itu menyoroti kemungkinan peretasan di rumahnya dan penyebaran rekaman tanpa izin.
Kasubdit I Dittipidsiber Bareskrim Polri Kombes Pol Rizki Agung Prakoso membenarkan adanya laporan yang diajukan Inara. “Betul, terlapornya masih dalam penyelidikan,” ujar Kombes Pol Rizki, dikutip dari Kompas.com, Jumat (28/11/2025). Laporan ini menjadi jalur hukum pertama yang muncul dalam kasus CCTV Inara Rusli, dengan fokus pada asal rekaman dan potensi pelanggaran aturan privasi dalam Undang-Undang ITE.
Versi Insanul Fahmi Mengenai Rekaman CCTV
Insanul Fahmi menjelaskan bahwa rekaman yang dibawa istrinya ke polisi berasal dari rumah pribadi Inara. Dalam podcast bersama Richard Lee di YouTube, ia mengaku bingung mengapa rekaman tersebut beredar.
“CCTV di rumah Inara, rumah pribadi,” ujar Insanul Fahmi, dikutip dari Kompas.com, Kamis (27/11/2025). “Makanya kita bingung juga, gitu kan, kok bisa,” sambungnya.
Insan menyebut rekaman itu sebelumnya dikirim oleh kakak Wardatina Mawa disertai pesan bernada ancaman. “Bahwasanya ini akan dibuat jadi lebih besar, akan dibuat jadi lebih meledak,” ujarnya. Menurut Insan, rekaman itu direkam pada Agustus 2025 setelah nikah siri mereka dilakukan pada tanggal 8 Agustus.
Laporan Inara Terhadap Insanul yang Berakhir Damai
Inara juga sempat melaporkan Insanul Fahmi (IF) ke Polda Metro Jaya pada Senin (1/12/2025) atas dugaan penipuan atau Pasal 378 KUHP. Inara melaporkan Insanul karena diduga menipu kliennya selama ini. Insanul mengaku dirinya single ketika mendekati Inara sehingga akhirnya hubungan asmara terjalin, bahkan sampai terjadinya nikah siri. Padahal Insanul Fahmi diketahui masih berstatus suami sah dari perempuan bernama Wardatina Mawa dan telah memiliki seorang anak.
Namun, pada Senin (29/12/2025), Inara resmi mencabut laporannya terhadap Insanul Fahmi di Polda Metro Jaya. Keputusan itu terjadi setelah ada pertemuan tertutup antara Inara dan Insanul beserta keluarga. Guru spiritual Inara, Buya Yahya, turut ikut dalam pertemuan itu dan menjadi mediator antara Inara dan Insanul. Dalam pertemuan itu, Inara dan Insanul memutuskan untuk berdamai.