Game

Simak Rincian Patch The Forge Desember 2025, Fitur Hide Armor hingga Perbaikan Visual

Gambar: Patch The Forge Desember 2025

The Forge masih jadi primadona buat pencinta RPG di Roblox. Game ini memang dikenal rajin memanjakan komunitasnya dengan konten segar tiap akhir pekan. Mulai dari item baru sampai perbaikan bug yang bikin kesal, pengembangnya tak pernah absen kasih pembaruan.

Buat kamu yang rajin grinding dan ingin karaktermu tetap OP (Overpowered), wajib hukumnya memantau changelog terbaru. Jangan sampai bingung kenapa level nggak naik-naik atau kaget ketemu monster baru yang belum pernah dilihat sebelumnya. Yuk, simak rincian lengkap update terbarunya di bulan Desember ini!

Baca juga Daftar Lengkap Kode The Forge Roblox November 2025 (Terverifikasi)

Update 6 Desember, Musuh Baru & Batas Level

Pekan pertama Desember langsung dibuka dengan konten yang cukup menantang. Kamu bakal berhadapan dengan musuh anyar, Blight Pyromancer, serta opsi kekuatan baru lewat Rune tipe Poison. Ada juga quest tambahan buat dapetin Demonite Key dari Demon Skal.

Tapi, ada catatan penting soal level. Pengembang menetapkan batas level (level cap) di angka 200 untuk area Island 2. Jadi, kalau karaktermu sudah menyentuh angka itu, progress level bakal ditahan dulu sampai konten selanjutnya rilis.

Kabar baiknya? Ada fitur Hide Armors di tab peralatan buat kamu yang pengen pamer kosmetik tanpa ketutup armor. Plus, ada Luck Boost 2x di akhir pekan ini biar hunting makin gacor!

Perbaikan Performa & Mekanik Combat

Mundur sedikit ke catatan tanggal 1 Desember 2025, fokus pengembang ada di stabilitas. Kabar gembira buat pengguna perangkat dengan spesifikasi terbatas atau “HP kentang”, optimasi gim sudah diperbaiki supaya jalan lebih mulus di setting grafik rendah.

Selain itu, peta Volcanic Depths dapat perluasan wilayah baru. Meski belum ada fiturnya, area ini siap diisi konten seru sebentar lagi.

Yang paling membantu, mekanisme bertarung jadi lebih fair. Sekarang, partikel merah (Red Particle) bakal muncul pas musuh mau melancarkan serangan berat (heavy attack). Fitur visual ini ngebantu banget buat nentuin timing menangkis alias parrying biar nggak sering bocor kena hit.

Fitur Anti “Salah Pencet”

Di akhir November (30/11), ada perbaikan kecil alias Quality of Life yang sangat krusial. Pernah nggak sengaja nge-reroll item langka gara-gara jari kepeleset?

Sekarang, sistem bakal memunculkan notifikasi konfirmasi (prompt) khusus saat kamu mau reroll item kelas Legendary dan Mythical. Jadi, koleksi item mahalmu bakal jauh lebih aman. Efek visual (VFX) beberapa Rune juga dipercantik supaya mata makin dimanjakan saat bertarung.